Menengok Keseruan Siswa SMA 2 Palangka Raya Saat Belajar Jurnalistik dengan Wartawan

Hendry Prie (baju batik) nampak tengah memberikan penjelasan untuk siswa kelas jurnalistik SMAN 2 Palangka Raya (Foto: dok. Fls2n SMAN 2 Palangka Raya)

kontenkalteng.com, Palangka Raya-Disore yang terik itu, ruang kelas berukuran 9 meter x 8 meter bercat kusam dipojokan dekat pintu gerbang samping sekolah nampak riuh.

Baca juga: Siswanya Terpapar Covid-19, SMAN 1 Palangka Raya Diliburkan Sepekan

Mesin proyektor yang juga terlihat usang ‘ditembakkan’ ke papan tulis didepan kelas agar terlihat gambarnya walau sekilas terlihat buram.

Sepuluh siswa SMAN 2 Palangka Raya, Kalteng, terlihat takjub saat sang mentor, Hendry Prie, pria yang pernah diganjar sejumlah penghargaan bidang fotografi itu menjelaskan teknik mengambil foto terbaik kepada para siswa.

Disudut ruangan, Gabriel (17) terlihat tegang. Matanya terlihat tajam dan nyaris tanpa senyum.  Sesekali dia menyibakkan rambut ikalnya sembari mengernyitkan dahinya.

Dibelakangnya, sang guru, Nunung Aldini, berusaha memijat bahu siswa bertubuh gempal  itu dengan penuh kasih sayang sembari  terus memberikan semangat kepadanya.

“Memang mereka ini terlihat tegang karena baru kali ini kita mendatangkan langsung wartawan untuk membimbing anak-anak ini belajar jurnalistik,”ujar Nunung, Selasa (29/5/2023)  yang terus berputar dari satu meja kemeja lainnya demi memberikan motivasi.  

Tak terasa, pertemuan hampir tiga jam itu usai saat terdengar kumandang azan magrib.

Nunung Aldini, guru pembimbing kelas jurnalistik di sekolah paling favorit di Palangka Raya itu mengakui, keinginan para siswa untuk belajar ilmu jurnalistik ini sangat tinggi. Dan setiap tahun kelas jurnalistik ini banyak diminati oleh para siswa.

Apalagi kata dia, saat ini siswa akan mengikuti lomba jurnalistik berskala nasional, dan dia berharap siswanya bisa meraih hasil terbaik.

“Walaupun kondisi kami serba terbatas,tertatih-tatih serta  dukungan masih belum sesuai harapan, namun kita bertekad terus memajukan kelas jurnalistik ini. Kita tak mau anak-anak jadi kecewa, “ujar wanita mungil yang terlihat enerjik itu.

Siswa kelas jurnalistik SMAN 2 Palangka saat berfoto bersama para mentor (foto: dok. Fls2n SMAN 2 Palangka Raya)

Diapun mengakui dukungan para jurnalis seperti Hendry Prie, fotografer Kalteng Pos, Reza Krisna,Kameramen TVRI Kalteng dan Karana Wijaya, kontributor Tempo dan wartawan Kontenkalteng.com sangat membantunya.

“Ditengah kesibukan teman-teman jurnalis namun mereka masih  mau meluangkan waktunya untuk berbagi ilmu dan pengalaman kepada siswa kami,”ujar Nunung tersenyum. (Dhan-OR2)