Simak Tips Penting Cegah Rumah Kebakaran Saat Ditinggal Mudik Lebaran

Ilustrasi (pixabay)

Lebaran tinggal dalam hitungan hari saja. Warga sudah mulai mempersiapkan diri untuk mudik ke kampung halamannya.

Baca juga: Mudik Lebaran Tapi Was-was Tinggalkan Rumah? Lapor RT Dulu

Selain mempersiapkan sejumlah barang dan kebutuhan lain yang hendak dibawa mudik, ada baiknya sebelum berangkat rumah yang ditinggal juga diberikan perhatian agar aman saat ditinggalkan.

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Palangka Raya memberikan tips kepada masyarakat untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran saat meninggalkan rumah, seperti dilansir dari laman Pemko Palangka Raya :

1.     Cabut peralatan elektronik saat meninggalkan  rumah.

2.     Pastikan kompor gas dalam keadaan mati dan tidak lupa untuk melepaskan regulator gas yang masih terpasang.

3.     Pastikan kran air sudah tertutup.

4.     Pastikan obat nyamuk atau puntung rokok sudah mati.

5.     Simpan barang berharga di tempat yang tidak mudah dijangkau atau diketahui.

6.     Pastikan jendela dan pintu rumah terkunci rapat saat ditinggalkan.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Palangka Raya Gloriana berpesan, Apabila masyarakat membutuhkan bantuan segera hubungi layanan panggilan darurat di nomor 112.

“Untuk penanganan lebih lanjut. Layanan cepat dan tanpa dipungut biaya atau gratis,” ujarnya.(OR2)