Stok Beras Kalteng 4 Ribu Ton, Bulog Pastikan Aman Hingga Nataru

Ilustrasi beras Bulog (Ist)

kontenkalteng.com, Palangka Raya-Saat ini total stok beras  yang ada di Bulog Kalteng mencapai 4.000 ton yang terdiri dari 3.500 ton beras medium untuk operasi pasar dan 500 ton beras premium.

Baca juga: Bulog Telah Salurkan 1.200 Ton Beras ke Seluruh Wilayah Kalteng

Masyarakat diminta tidak panik menghadapi nataru (natal dan tahun baru) karena stok masih aman untuk melayani kebutuhan masyarakat.

“Untuk stok beras aman hingga akhir tahun begitu juga stok minyak goreng, gula pasir, tepung terigu dan daging kerbau,”kata Kepala Kantor Wilayah Bulog Kalteng Budi Cahyanto.

Budi yang menerima kunjungan Pj Wali Kota Palangka Raya   bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah dan Satgas Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya saat meninjau gudang Bulog di Jalan Cilik Riwut Km 7 Kota Palangka Raya, Selasa (10/10/2023) mengatakan, nantinya ada potensinya terus bertambah, artinya 3.500 ton bukan angka yang pasti untuk kita pakai di akhir tahun dan potensinya bisa tambah lagi,jelasnya.

Saat ini Bulog memiliki beberapa program untuk pengendalian harga yaitu Stabilitasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) atau Operasi Pasar.

“Selain itu juga  bantuan pangan gratis untuk masyarakat dan kerjasama dengan Provinsi Kalteng untuk melakukan pengendalian lewat bantuan beras bersubsidi untuk pasar penyeimbang,”ungkap budi. (Yanti-OR1)