Hari Kesiapsiagaan Bencana, BPBD Kotim Siapkan Penanggulangan Bencana Gempa Bumi

Hari Kesiapsiagaan Bencana, BPBD Kotim Siapkan Penanggulangan Bencana Gempa Bumi

kontenkalteng.com,SAMPIT - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) yang jatuh pada 26 April 2024 ini. 

Baca juga: Usai Gempa Bumi, Tak Ada Rumah Warga di Palangka Raya Terdampak

"Hari ini kami menggelar HKB. Sesuai dengan arahan pemerintah pusat hari ini kita menghidupkan sirine secara serentak pada pukul 10.00 Wib se Indonesia. Itu kami pusatkan di Pintu Gerbang Terowongan Nur Mentaya, " kata kata Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kotim, Bambang Supiansah, Jumat 26 April 2025.

Disampaikan, kegiatan itu dilakukan agar masyarakat mengerti bahwa BPBD Kotim siap untuk menanggulangi bencana. Sebelumnya juga dalam rangka peringatan HKB, pihaknya juga menggelar simulasi dalam penanggulangan korban bencana gempa bumi. 

" Simulasi itu terkait bagaimana kami nanti menangani korban gempa bumi. Ini dilakukan karena Kotim telah beberapa kali merasakan gempa bumi, " imbuhnya. 

Lanjutnya,  sehingga penanggulangan gempa bumi ini menjadi PR bagi BPBD setempat. Pasalnya sejauh ini, di Kotim hanya menanggulangi bencana kebakaran hutan dan lahan (karhutla) serta banjir. 

"Tapi belum lama ini kita beberapa kali merasakan goncangan gempa bumi, ya ini PR buat kami. Dulu-dulunya kita cuma karhutla dan banjir, karena ada goncangan berati PR buat kami," terangnya. 

Oleh sebab itu, saat ini pihaknya telah menyiapkan penanggulangan bencana itu. Diungkapkan, pertama adalah mempersiapkan personel dan tidak kalah penting perlengkapan juga harus memadai. 

 "Tapi harapan kita tidak ada bencana, semoga Kabupaten Kotim dijauhkan dari bencana alam terutama gempa bumi itu," harapnya. 

Diketahui,  di Kabupaten Kotim telah beberapa kali digoyang gempa. Sebelumnya pada Oktober  2023, kemudian terjadi lagi pada Maret 2024. Lokasi gempa berada di Daerah Tuban, Jawa Timur dengan Magnitudo 6,5 skala richter. Namun guncangan gempa terasa hingga ke wilayah Kotim. (DV-OR1)