Bupati Sebut Hasil Pertanian Kabupaten Seruyan Cukup Berhasil

Bupati Seruyan Yulhaidir (ist)

KUALA PEMBUANG – Bupati Seruyan Yulhaidir menyebutkan jika hasil produksi pertanian di Kabupaten Seruyan beberapa tahun belakangan ini nampaknya cukup berhasil.

Baca juga: Beredar Video Oknum Pejabat Pemda Kotim Lecehkan  DPRD

“Hal ini dapat dilihat dari hasil-hasil produksi pertanian para petani yang ada di Bumi Gawi Hatantiring yang memperoleh hasil cukup memuaskan,” katanya, Minggu (26/12/2021).

 Menurutnya, hal ini tentunya tidak terlepas dari dukungan para petani yang selalu bersemangat dalam mengembangkan sektor pertanian khususnya padi yang ada di wilayah setempat. 

“Karena saya lihat ini para petani kita lagi semangat-semangatnya dalam bertani, tentu ini menjadi salah satu kunci dalam memajukan sektor pertanian kita kearah yang lebih baik,” ujarnya. 

Semangat para petani yang menggelora dalam bertani ini tentunya harus mendapatkan dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) untuk memperlancar hal tersebut. 

“Dan mengenai hal itu, Pemkab Seruyan sendiri serius dalam mengembangkan sektor pertanian dengan berbagai upaya nyata yang akan dilakukan kedepannya, mulai dari pengadaan bantuan alat mesin pertanian (alsintan), perbaikan dan peningkatan infrastruktur pendukung seperti jalan maupun sistem pengairan dan lain sebagainya,” jelasnya.(OR1)




.